Ragam  

2.460 Personel Gabungan Kawal Unjuk Rasa di Patung Kuda

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes. Pol. Susatyo Purnomo Condro.

Jakarta (Lokapalanews.com) – Polri mengerahkan ribuan personel gabungan disiagakan untuk mengawal aksi unjuk rasa dari sejumlah aliansi dan BEM Seluruh Indonesia (SI) di Patung Kuda, Monas, Jakarta Pusat.

“Dalam rangka pengamanan aksi penyampaian pendapat dari sejumlah aliansi, kami melibatkan 2.460 personel gabungan,” ungkap Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes. Pol. Susatyo Purnomo Condro kepada wartawan, Jumat (21/2).

Susatyo menyebut, personel gabungan tersebut dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI, Pemda DKI dan instansi terkait. Personel tersebut akan ditempatkan di sejumlah titik di sekitar Patung Kuda Monas hingga di depan Istana Negara.

Untuk pengalihan arus lalu lintas, ujar Kombes. Pol. Susatyo, hal itu bersifat situasional. Artinya, rekayasa arus lalu lintas akan diberlakukan menyesuaikan perkembangan dan dinamika situasi di lapangan.

“Apabila jumlah massanya tidak banyak, lalu lintas normal seperti biasa. Kita lihat nanti jumlah massanya, bila nanti di sekitaran bundaran Patung Kuda Monas itu massanya cukup banyak dan eskalasi meningkat, maka arus lintas akan dialihkan, dihimbau kepada warga yang akan melintas sekitar Monas agar mencari jalan alternatif untuk menghindari penumpukan kendaraan di sekitar Patung Kuda,” ujarnya. *R103

Lokapalanews.com adalah salah satu media online di Indonesia hadir dengan sajian informasi yang aktual, informatif, inspiratif, dan mencerahkan di tengah derasnya aliran informasi yang tak jelas kebenarannya.
Baca juga:  BRIN-TNI AL Perkuat Kolaborasi di Bidang Survei dan Pemetaan Dasar Laut