Denpasar (Lokapalanews.com) – Tahun 2025 diprediksi akan menjadi tahun yang penuh tantangan, terutama dalam hal daya beli masyarakat dan kondisi ekonomi makro. Namun, Daihatsu optimistis dapat menghadapi tantangan tersebut dengan strategi yang telah disiapkan
Termasuk menyikapi isu efisiensi yang diterapkan di semua sektor, Astra Daihatsu Bali menegaskan tetap optimistis. Sejumlah peluang masih terbuka lebar, khususnya di kendaraan komersial.
Kepala Cabang Astra Daihatsu Denpasar-Cokro, Nidzo Muddin dalam acara Media Gathering yang digelar di Bendega, Denpasar, pada Kamis (13/3) menyadari bahwa kondisi ekonomi saat ini cukup dinamis, terutama di sektor pariwisata yang menjadi tulang punggung ekonomi Bali. Namun, pihaknya telah menyiapkan beberapa strategi untuk mengatasi hal ini, termasuk fokus pada segmen komersial dan layanan purna jual.
Hadir Wayan Sumerta (Kepala Cabang Astra Daihatsu Singaraja), dan Fredrick Yohanes (Kepala Bengkel Astra Daihatsu Sanur).
Dalam kesempatan tersebut, Daihatsu memperkenalkan program terbarunya, Daihatsu Idul Fitri (DAIFIT) 2025, dengan tagline menarik: “Beli Daihatsu Bisa Berangkat Umroh”. Program ini dirancang untuk memberikan berbagai benefit kepada pelanggan setia Daihatsu, sekaligus menjawab tantangan di tahun 2025.
Program DAIFIT 2025 berlangsung mulai 1 Februari hingga 30 April 2025. Selama periode ini, pelanggan yang membeli kendaraan Daihatsu berkesempatan memenangkan hadiah umroh untuk 9 orang pemenang. Selain itu, program ini juga menawarkan berbagai promo menarik, seperti gratis biaya administrasi kredit, diskon spesial, dan paket kredit khusus.
Kami ingin memberikan nilai lebih kepada pelanggan setia Daihatsu.
Program DAIFIT 2025 ini tidak hanya menawarkan promo menarik, tetapi juga kesempatan untuk memenangkan hadiah umroh. Ini adalah bentuk apresiasi kami kepada pelanggan yang telah mempercayai produk Daihatsu.
Wayan Sumerta menambahkan, layanan purna jual menjadi salah satu kunci utama dalam menghadapi tantangan tahun 2025.
“Kami terus meningkatkan layanan bengkel siaga dan mobile service untuk memastikan pelanggan mendapatkan pengalaman terbaik dalam merawat kendaraan mereka,” imbuh Fredrick Yohanes.
Sebagai bagian dari program DAIFIT 2025, Daihatsu juga akan menggelar Showroom Event di seluruh outlet resmi Daihatsu di 9 wilayah Indonesia, termasuk Bali. Acara ini akan berlangsung mulai Februari hingga April 2025, dengan menawarkan berbagai benefit tambahan bagi pelanggan.
“Kami berharap program ini dapat menjawab kebutuhan masyarakat dalam merealisasikan kepemilikan mobil, sekaligus mempererat silaturahmi dengan keluarga dan kerabat,” tambah Nidzo Muddin.
Dengan berbagai program dan strategi yang telah disiapkan, Daihatsu optimistis dapat menghadapi tantangan tahun 2025 dan terus memberikan yang terbaik bagi pelanggan setianya.*pri