Evaluasi Realisasi Sumber PAD Klungkung Bekerjasama dengan Ditintelkam Polda Bali

Evaluasi terhadap realisasi sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Klungkung digelar di Dians Garden bekerjasama dengan Ditintelkam Polda Bali, Kamis (25/7.

Klungkung (Lokapalanews.com) – Evaluasi terhadap realisasi sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Klungkung digelar di Dians Garden bekerjasama dengan Ditintelkam Polda Bali, Kamis (25/7. Dalam evaluasi tersebut, diharapkan capaian realisasi PAD Kabupaten Klungkung tahun 2024 ini mengalami peningkatan.

Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Kabupaten Klungkung, I Dewa Putu Griawan menyampaikan, ada beberapa penyebab realisasi aumber PAD Kabupaten Klungkung masih rendah, salah satunya karena adanya insentif atas tarif sehingga ada tarif baru.

Ia menyebutkan, jika dibandingkan dengan kondisi pada 2023, capaian realisasi semester I tahun 2024 justru mengalami peningkatan, sehingga pihaknya optimis sampai akhir tahun realisasi tercapai sesuai target.

“Terkait dengan regulasi dan langkah-langkah yang dilakukan Pemkab Klungkung khususnya Badan Pengelolaan Keuangan dalam rangka meningkatkan wajib pajak. Pertama adalah menetapkan peraturan daerah mulai dari regulasi peraturan daerah tentang pajak dan retribusi, kemudian menetapkan peraturan kepala daerah sebagai tindak lanjut dari pemda itu sendiri, dilanjutkan dengan menetapkan peraturan daerah lainnya, menetapkan peraturan bupati terkait dengan pemeriksaan tata cara pemeriksaan, serta menetapkan tim-tim yang terkait dengan pajak daerah itu sendiri,” jelasnya.

Dewa Putu Griawan menyebutkan, jumlah PAD Klungkung khususnya di sektor hotel dan restoran selalu meningkat. “Untuk PAD hotel di 2019 sebesar Rp 17,9 miliar sementara PAD restoran sebesar Rp 14,9 miliar. PAD hotel di tahun 2023 sebesar Rp 34,6 miliar sedangkan PAD restoran sebesar Rp 36,5 miliar. Di tahun 2024 semester I PAD hotel sebesar Rp 18,3 miliar dan PAD restoran sebesar Rp 18,5 miliar,” ungkapnya.

Sementara itu, Kanit Ekonomi Subdit II Ditintelkam Polda Bali, I Gusti Agung Made Suriada mengatakan, dari Polda Bali akan terus melaksanakan kerjasama dengan BPKPD Kabupaten Klungkung dalam mencapai realisasi target PAD Kabupaten Klungkung. “Kami akan tetap menjaga situasi kamtibmas sehingga ke depannya pariwisata di wilayah Kabupaten Klungkung makin berkembang,” katanya. *R14