Perang terhadap Judi Online terus Berlanjut

Wakil Menteri Kominfo Nezar Patria
Wakil Menteri Kominfo Nezar Patria

Jakarta (Lokapalanews.com) – Perang terhadap judi online terus berlanjut. Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) telah berhasil memblokir lebih dari 5,5 juta situs judi online hingga Desember 2024. Meskipun demikian, praktik judi online masih terus berlanjut, dan upaya pemberantasannya terus dilakukan.

Wakil Menteri Komdigi Nezar Patria menegaskan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan berbagai elemen untuk melawan judi online yang semakin meresahkan. Ia mengutip pernyataan Presiden Prabowo yang menyebutkan bahwa judi online merupakan masalah besar dan musuh utama bagi masyarakat Indonesia.

Nezar Patria juga mengungkapkan tekad untuk bersatu dalam pemberantasan judi online, yang diwujudkan dalam acara Komdigi 5K Fun Run 2024 dengan tema “Lari dari Judi Online” yang diadakan di Gerbang Merah, Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, pada Minggu pagi (29/12/2024). Acara ini dimaksudkan untuk menumbuhkan semangat dan kesadaran kolektif dalam memerangi judi online di Indonesia.

Nezar Patria menyebutkan ada empat juta masyarakat Indonesia yang bermain judi online setiap hari.

“Yang lebih parah lagi, pemain judi online ini ada empat juta orang yang bermain judi online setiap harinya, termasuk 80.000 anak-anak yang bermain judi online,” ungkapnya.

Sementara itu, data Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan memperkirakan nilai transaksi dari permainan judi online di Indonesia sudah mencapai hampir Rp900 triliun per tahun.

“Kita bisa bayangkan itu dengan uang yang beredar untuk permainan judi online ini bisa dimanfaatkan untuk hal-hal yang lebih positif. Tapi uang rakyat itu terserap ke dalam permainan dan terbang hangus entah ke mana,” tutur Nezar Patria.

Oleh karena itu, Wamen Nezar Patria menekankan kerja sama yang solid berbagai pihak menjadi kunci agar tantangan transformasi digital ini dapat dihadapi bersama.

“Kita jauhi judi online! Kita berantas, kita menyalakan bersama-sama dengan tekad yang bulat untuk memberantas judi online ini dari lingkungan sekitar kita sampai dengan lembaga-lembaga di mana kita bekerja,” ajaknya.

Melalui olahraga bersama, Wamenkomdigi Nezar Patria berharap dapat memotivasi masyarakat untuk lebih peduli dan berperan aktif dalam pemberantasan judi online.

Lebih dari itu, Nezar Patria optimisitis Komdigi 5K Fun Run 2024 akan menjadi langkah awal menuju Indonesia yang lebih sehat, aman, dan bebas dari judi online.

“Selamat menikmati pagi, selamat berlari. Mari kita songsong tahun baru 2025 dengan semangat yang menyala berantas judi online,” tandasnya.

Dalam acara itu hadir Plt. Direktur Jenderal Ekosistem Digital Wayan Toni, Plt. Direktur Jenderal Komunikasi Publik dan Media Molly Prabawaty, Inspektur Jenderal Arief Tri Hardiyanto, Staf Ahli Menteri Bidang Sosial, Ekonomi dan Budaya Raden Wijaya Kusumawardhana dan pimpinan tinggi pratama Kementerian Komdigi. *101